Sunday, April 5, 2020

HARI KETIGABELAS

Hari ini rencana pergi ke kota untuk membeli kain buat persiapan baju lebaran. Di tengah pandemi covid yang enggak tahu kapan berakhirnya ini, kami meneruskan tradisi tahunan untuk mencicil membeli kain buat lebaran. Mengingat kain tersebut dijahit oleh mertua sendiri, jadi tidak sopanlah kalau sudah nitip buat trus mepet waktu lebaran pula. Oleh karena itu tadi kami sempatkan belanja berdua dengan suami, karena adanya covid maka anak-anak tidak diajak untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Karena jarak rumah ke kota sekitar 22 km dan kami naik motor, kok ya terasa capeknya setelah pulang dari kota. Walhasil kegiatan hari ini hanya terlaksana kurang dari 30 %, otomatis dapet badge terendah need improvement lah.

#tantangan30hari
#kelaskepompong
#bundacekatan
#harike13
#institutibuprofesional

No comments:

Post a Comment